Sebanyak 1.777 mahasiswa dari berbagai Perguruan Tinggi (PT) Program Surabaya Mengajar (PSM) mengikuti pembekalan yang di selenggarakan Dinas Pendidikan (Dispendik) Kota Surabaya di SMPN 12, pagi tadi Senin (26/01/2026).
.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya Febrina Kusumawati, menyampaikan bahwa pembekalan ini bertujuan untuk memberikan wawasan dan pengetahuan kepada para mahasiswa sebelum mereka diterjunkan ke sekolah-sekolah guna membantu kota surabaya mewujudkan pemerataan mutu pendidikan.
.
“Mereka nantinya akan diterjunka ke sekolah-sekolah untuk membantu guru mengembangkan strategi dan metode pembelajaran yang kreatif,” ungkap Febrina.
.
Sementara itu, Kepala Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Tri Endang Kustianingsih mengungkapkan, nantinya ketika di sekolah para mahasiswa ini akan bersama para guru dan kepala sekolah membantu mengimplementasikan pembelajaran mendalam (deep learning), pembelajaran koding dan kecerdasan artifisial, Program Sekolah Arek Suroboyo (SAS), serta penerapan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat.
.
“Semoga dengan adanya para mahasiswa melalui Program Surabaya Mengajar (PSM) ini, diharapkan menjadikan mutu dan kualitas pendidikan semakin meningkat,” terang Tri Endang.
































