Dalam rangka pemetaan mutu pendidikan pada masa pandemi Covid-19, Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah telah merilis Aplikasi EDS 2020 Covid-19. Sampai dengan tanggal 10 Desember 2020 satuan pendidikan yang telah mengumpulkan data telah mencapai 99.339 atau sekitar 49%, dengan sebaran pada jenjang SD sebanyak 71.014 (47,8%), SMP sebanyak 41.476 (53,1%), dan SMA sebanyak 6.782 (49,3%).
Guna kelancaran penginputan data, prosedur pengumpulan data telah disesuaikan dengan kondisi pandemi Covid-19. Responden dapat mengakses petunjuk teknis, instrumen, aplikasi serta panduan aplikasi pada laman https://pmp.kemdikbud.go.id. Pada survei ini responden terdiri dari Kepala Sekolah dan Guru SD, SMP, SMA dan SPK. Penginputan Data EDS tahun 2020 ini dapat dilakukan menggunakan desktop dan tersedia pula akses melalui ponsel berbasi android.
Untuk informasi selangkapnya, Anda dapat mengunduh Surat edaran nomor 13400/C1/PD/2020 tentang Penyampaian Progres Pengumpulan Data Evaluasi Diri Sekolah Tahun 2020 melalui link dibawah ini.