Ketentuan IISMA untuk Mahasiswa PTKIN
Dijelaskan bila IISMA hanya terbuka bagi mahasiswa yang tengah menempuh pendidikan di perguruan tinggi di bawah Kemendikbudristek. Sedangkan PTKIN atau Perguruan Tinggi Keislaman Negeri berada di bawah Kementerian Agama RI.
Namun jangan bersedih, karena LPDP juga bekerja sama dengan Kementerian Agama RI untuk menghadirkan program yang serupa. Program tersebut bernama MORA Overseas Student Mobility Awards (MOSMA).
MOSMA juga memberikan kesempatan mahasiswa PTKIN untuk belajar di perguruan tinggi luar negeri selama satu semester dengan durasi maksimal 6 bulan. Bedanya, bila IISMA dibuka untuk program Sarjana dan Vokasi, MOSMA terbuka untuk mahasiswa program Sarjana (S1) dan Pascasarjana (S2 dan S3).
Mahasiswa yang mengikuti program ini akan mendapatkan berbagai komponen pendanaan seperti biaya kuliah, transportasi, visa, asuransi, biaya hidup, dan biaya lainnya. Sayangnya belum ada kabar terbaru kapan MOSMA akan membuka pendaftaran di tahun 2024.
Namun, bila merunut jadwal tahun 2023 pendaftaran akan dilaksanakan sekitar bulan Mei-Juni.
Kini, mahasiswa Sarjana dan Vokasi di bawah Kemendikbudristek perlu fokus untuk mengikuti seleksi IISMA yang tengah berlangsung.
Jadwal Seleksi IISMA 2024
- Pendaftaran: hingga 14 Februari 2024
- Seleksi dokumen: Februari 2024
- Tes nasional: Februari 2024
- Wawancara: Februari-Maret 2024
- Seleksi final: Maret 2024
- Pengumuman hasil seleksi: Maret-April 2024
- Penyelesaian dokumen: April 2024
- Persiapan pra keberangkatan: April-Juni 2024
- Implementasi program: May 2024-Maret 2025
- Kepulangan ke Indonesia: November 2024-Maret 2025
- Pelaporan: Desember 2024-Maret 2025
Informasi lebih lanjut terkait pendaftaran IISMA 2024 bisa dilihat melalui laman iisma.kemdikbud.go.id. Sedangkan MOSMA melalui laman beasiswa.kemenag.go.id,