Rakor Kepala Daerah: Revitaliasi Satuan Pendidikan dan Digitalisasi Pembelajaran
Kemendikdasmen menyelenggarakan Rapat Koordinasi Kepala Daerah: Revitalisasi Satuan Pendidikan dan Digitalisasi Pembelajaran Tahun Anggaran 2026 di ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Banten pada Kamis (13/11). Melalui tema “Sinergi Mewujudkan Pendidikan Bermutu untuk Semua”, kegiatan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan mutu layanan pendidikan di seluruh Indonesia.
Pada forum ini, Mendikdasmen, Abdul Mu’ti, menyampaikan adanya penyesuaian anggaran revitalisasi satuan pendidikan untuk tahun 2026 sehingga meminta kepala daerah melakukan pemetaan yang lebih cermat dan memastikan revitalisasi lebih tepat sasaran kepada satuan pendidikan yang paling membutuhkan. Di saat yang sama, pemerintah menegaskan adanya penambahan bantuan digitalisasi pembelajaran pada tahun mendatang untuk memperluas akses perangkat dan memperkuat ekosistem belajar digital di berbagai daerah.
Selain itu, agenda ini dihadiri oleh Kepala Kantor Staf Presiden, Muhammad Qodari, dan Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian, juga para pejabat di lingkungan Kemendikdasmen dan perwakilan pemerintah daerah dari seluruh Indonesia yang makin memperkuat sinergi antarpemangku kepentingan dalam mendorong kebijakan pendidikan yang adaptif di era digital.
Dengan dukungan semua pihak, rakor ini diharapkan dapat menghasilkan langkah konkret menuju layanan pendidikan yang lebih inklusif, bermutu, dan relevan bagi generasi mendatang.




































