Kebijakan belajar dari rumah, pasti memerlukan banyak penyesuaian, tak terkecuali bagi seluruh ekosistem Pendidikan. Namun, kita percaya kolaborasi dapat meringankan tantangan ini. Portal Guru Berbagi hadir untuk mendukung Anda, guru hebat di Indonesia, untuk tetap memberikan pembelajaran yang bermakna bagi seluruh pelajar kita.
Dalam Portal Guru Berbagi Anda dapat menemukan referensi untuk ide pembelajaran dan mengikuti berbagai strategi pembelajaran terbaik. Salah satu inisiatif gerakan aksi berbagi diantaranya telah dilakukan oleh REFO. REFO adalah kumpulan para pendidik, guru, pembicara, seniman, hingga pelaku bisnis yang memiliki visioner untuk transformasi pendidikan di Indonesia.
REFO Indonesia berkolaborasi dengan Google Educator Group Indonesia, didukung oleh Google for Education dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Guru-guru hebat dari berbagai sekolah di Indonesia akan menyelenggarakan serangakaian webinar untuk membantu guru dan orang tua menerapkan strategi Pembelajaran Jarak Jauh dengan menggunakan perangkat Google Suite for Education.
Webinar terbuka untuk umum dan GRATIS. Bapak/Ibu Guru dapat berpartisipasi dalam acara ini untuk menambah wawasan tentang strategi pembelajaran jarak jauh. Adapun materi yang disajikan sepenuhnya merupakan tanggung jawab penyelenggara webinar.
Indonesia Edu Webinars #BersamaREFO ini diselenggarakan mulai tanggal 6 sampai 23 April 2020 setiap pukul 10.00 WIB dan pukul 15.30 WIB selama 1 jam. Materi akan dibawakan oleh 14 pembicara, tenaga pengajar yang telah menggunakan kecanggihan GSuite untuk proses belajar mengajar dari berbagai tempat di Indonesia.
Materi akan dibawakan dalam 28 topik yang dibedakan menjadi tingkatan Pemula, Menengah dan Lanjutan, agar lebih mudah diikuti, silahkan memilih topik yang sesuai dengan kebutuhan dan rasa ingin tahu Anda. Jadwal dan materi rangkaian webinar adalah sebagai berikut.
Untuk informasi lebih lengkap dapat mengunjungi bit.ly/indonesiaeduwebinars. Mari belajar bersama dan saling gotong royong untuk berbagi ide dan praktik baik agar anak-anak Indonesia bisa belajar dari mana saja. #GuruBerbagi #BersamaHadapiKorona #MerdekaBelajar