LTMPT atau Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi merupakan lembaga yang menyelenggarakan tes masuk PT bagi calon mahasiswa baru berdasarkan kesetaraan, keadilan, fleksibilitas, efisiensi dan akuntabel. LTMPT merupakan lembaga penyelenggara tes masuk Perguruan Tinggi (PT) bagi calon mahasiswa baru secara terstruktur dan terukur. LTMPT berasaskan: Adil, Transparan, Fleksibel, Efisien, dan Akuntabel. Seleksi masuk PTN tahun 2021 telah dibuka sejak 4 Januari 2021 dan berikut ini adalah Alur Registrasi dan Verifikasi Akun Siswa LTMPT.
Berikut ini merupakan langkah-langkah Registrasi Akun Siswa LTMPT :
1. Buka laman https://portal.ltmpt.ac.id dan pilih tautan Daftar Disini
2. Pilih Menu Siswa
3. Masukkan NISN, NPSN dan tanggal lahir, Tekan tombol selanjutnya
4. Masukkan email aktif dan password
5. Setelah klik tombol daftar, akan muncul notifikasi aktivasi akun
6. Buka inbox/spam email Anda. Klik Aktivasi Akun.
7. Setelah akun aktif, lakukan login ke laman https://portal.ltmpt.ac.id.
Berikut ini merupakan langkah-langkah Verifikasi Akun Siswa LTMPT :
- Login ke laman https://portal.ltmpt.ac.id menggunakan email dan password yang telah didaftarkan sebelumnya.
2. Anda akan diarahkan menuju dashboard portal LTMP. Pilih menu Verifikasi dan Validasi Data Sekolah atau Siswa (VERVAL).
3. Di halaman verifikasi data siswa. Periksa data Anda dengan teliti. Isi kolom NIK, Agama, Alamat, Nomor Telepon, dan yang masih kosong. Apablia ada kesalahan data, lakukan perubahan data melalui sekolah Anda. Setelah selesai, tekan tombol Perbarui Data.
4. Tekan tombol Selanjutnya untuk berpindah ke halaman verifikasi riwayat sekolah. Mohon agar Anda memeriksa kevalidan data. Jika terdapat kesalahan mohon untuk melakukan perbaikan melalui sekolah, setelah selesai tekan tombol Perbarui Data.
5. Tekan tombol Selanjutnya untuk berpindah ke halaman unggah pasfoto. Unggah pasfoto terbaru Anda sesuai dengan ketentuan yang tertera.
6. Tekan tombol Selanjutnya untuk berpindah ke halaman penyesuaian pasfoto.
7. Tekan tombol Selanjutnya untuk berpindah ke halaman konfirmasi data.
8. Pastikan data Anda sudah benar. Jika sudah yakin, centang pernyataan dan tekan tombol Simpan permanen.
9. Jika sudah simpan permanen maka data Anda tidak dapat diubah kembali. Silahkan unduh bukti permanen dengan mengklik tombol berwarna merah.
10. Silahkan simpan bukti permanen di tempat yang aman.
Demikian Alur Registrasi dan Verifikasi Akun Siswa LTMPT. Semoga bermanfaat!