Pembiasaan aktivitas fisik merupakan pembiasaan kegiatan aktivitas fisik di sekolah untuk mendukung pencapaian pertumbuhan dan perkembangan yang optimal, menjaga kebugaran dan mencegah risiko terkena penyakit tidak menular.
Kegiatan
1. Gerakan peregangan pada pergantian jam pelajaran.
2. Optimalisasi 4 (empat) L (Lompat, Lari, Lempar, Loncat) pada jam istirahat khusus bagi peserta didik SD/MI.
3. Ekstrakurikuler wajib olahraga/ beladiri/ kesenian bagi peserta didik SMP/MTs dan SMA/SMK/MA.
4. Optimalisasi jam pelajaran olahraga.