SD Muhammadiyah Condongcatur, Sleman, sampai kehabisan tempat untuk menampung piala-piala yang didapatkan oleh para siswanya. Berdasarkan catatan Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), hingga saat ini sekolah tersebut telah mendapatkan 683 prestasi siswa.
Pantauan Pandangan Jogja saat mengunjungi sekolah tersebut pada Selasa (6/1), piala dan piagam prestasi terlihat dipajang di berbagai sudut bangunan sekolah tiga lantai, mulai dari lobi, perpustakaan, hingga sepanjang tangga. Perpustakaan juga dilengkapi kelir, wayang, dan koleksi batik sebagai media pembelajaran.
“Piala yang dipajang itu adalah sebagiannya. Di dekat perpus lemarinya sudah penuh kita bingung mau naruh di mana,” ujar Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan dan Humas SD Muhammadiyah Condongcatur, Imam Khoirudin, saat ditemui Pandangan Jogja, Selasa (6/1).
Imam menjelaskan, sekolah mendatangkan praktisi dan dosen sebagai pelatih serta melakukan pembinaan intensif sebelum lomba. “Sekolah mencari informasi terkait lomba-lomba yang bisa diikuti oleh semua siswa, lomba yang sifatnya massal ini juga lolos kurasi Puspresnas. Jadi tidak semua siswanya yang juara dari SD Muhammadiyah Condongcatur itu-itu aja, tidak,” ujarnya.
Dari sisi tenaga pendidik, sebagian besar guru tetap telah menempuh pendidikan magister dan sebagian lainnya sedang menjalani pendidikan doktoral. “Guru tetapnya ada 43, 21 guru itu S2, ada 1 doktor dan 2 calon doktor,” kata Imam.




































