Talkshow dan Visitasi Showcase Pembelajaran Mendalam Gelombang 6 di SMPN 2 Majalengka yang dilaksana pada hari Sabtu (22/11) merupakan pelatihan intensif guru-guru di Majalengka yang siap membawa perubahan nyata di kelas, dihadiri oleh Kepala BBGTK Jabar yaitu Dr. Sugito Adiwarsito, M.Pd.Or., dan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Majalengka yaitu H.Rd. Muhammad Umar Ma’ruf, S.Sos., M.Si.
Para guru hebat dari TK Melati, SDN Lojikobong 1, dan SMPIT Insan Kamil membagikan praktik baik mereka menerapkan 3 Prinsip Pembelajaran Mendalam (PM) yaitu Berkesadaran, Bermakna, dan Menggembirakan!
Hasil dari implementasi PM, anak-anak belajar menjadi lebih:
✅ Aktif
✅ Kreatif
✅ Dan materi mudah dicerna.
Kepala BBGTK JABAR, pada sesi Talkshow mengingatkan para Guru dan Tenaga Pendidik bahwa Karakter itu Lebih Penting! Pembelajaran harus relevan dengan dunia nyata, karena percuma pintar jika karakter tidak terbentuk optimal. Setelah sesi talkshow berakhir, Kepala BBGTK Jabar bersama Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Majalengka mengunjungi ruangan kelas yang berisi stand hasil dari pelatihan pembelajaran mendalam yang telah dilaksanakan.
Terima kasih kepada Dinas Pendidikan Majalengka atas komitmen luar biasa yang telah mencatat lonjakan kualitas pendidikan di wilayah Majalengka! Kolaborasi ini melahirkan generasi penerus bangsa yang luar biasa!
Kalian Luar Biasa, Majalengka! Mari terus berinovasi untuk pendidikan yang lebih baik.






































