6 PTN yang Sudah Buka Jalur Mandiri
1. Universitas Gadjah Mada (UGM)
Universitas Gadjah Mada (UGM) telah membuka Ujian Mandiri-Computer Based Test (CBT) UGM 2023. UM-CBT UGM ini bisa diikuti peserta dengan menggunakan kombinasi nilai/skor UTBK-SNBT dan ujian mandiri.
Jalur seleksi ini memberikan kesempatan kepada lulusan SMA/MA/SMK/sederajat atau lulusan Paket C untuk mengikuti seleksi dengan memilih 2 (dua) Program Studi pada Program Sarjana dan/atau Program Sarjana Terapan. Pendaftaran bisa dilakukan melalui laman https://um.ugm.ac.id/pendaftaran/.
Berikut jadwal seleksi UM-CBT UGM:
Pendaftaran online: 22 Mei-13 Juni 2023 pukul 15.00 WIB
Pelaksanaan UM-CBT UGM:
– Pekanbaru: 21-23 Juni 2023
– Medan: 22-24 Juni 2023
– Makassar: 23-25 Juni 2023
– Balikpapan: 21-23 Juni 2023
– Jakarta: 3-8 Juli 2023
– Yogyakarta: 1-8 Juli 2023
Pengumuman: 13 Juli 2023
Untuk diingat, kapasitas kursi tes sangat terbatas dengan maksimal 300 kursi di lokasi Pekanbaru, Medan, Balikpapan, dan Makassar. Sedangkan ada 500 kursi per sesi di lokasi Jakarta.
Dengan demikian, calon mahasiswa diharapkan melakukan pendaftaran seawal mungkin agar tidak kehabisan kursi tes. Informasi lebih lanjut bisa dilihat melalui laman https://um.ugm.ac.id/ujian-mandiri-computer-based-test-cbt-ugm-2023/.
2. Universitas Padjadjaran (Unpad)
Unpad juga menerima mahasiswa baru lewat jalur seleksi mandiri yakni SMUP. Pada SMUP Program Sarjana Jalur Nilai Ujian, calon mahasiswa dapat mendaftar menggunakan nilai UTBK 2023 atau nilai ujian SMUP.
Kriteria kelulusan peserta jalur ini berdasarkan nilai tertinggi UTBK. Adapun daya tampung untuk Seleksi Mandiri Program Sarjana S1 Unpad ini sekitar 30% – 40 % dari total daya tampung program studi.
Berikut ini jadwal pendaftaran SMUP Unpad 2023:
Pendaftaran: 29 Maret – 26 Juni 2023 pukul 16.00 WIB
Batas Pembayaran Biaya Seleksi dan Unggah Dokumen Persyaratan: 26 Juni 2023 pukul 16.00 WIB
Simulasi Ujian SMUP 2023 (Sarjana S1 dan Sarjana Terapan): 5 – 6 Juli 2023
Pelaksanaan Ujian SMUP 2023 (Sarjana S1 dan Sarjana Terapan): 8 – 10 Juli 2023
Pengumuman: 21 Juli 2023
Informasi lebih lanjut seputar SMUP Unpad dapat ditinjau di smup.unpad.ac.id
3. IPB University
Pada tahun 2023, IPB University menyediakan jalur penerimaan mahasiswa baru jalur Seleksi Masuk IPB (SM-IPB). Pada seleksi mandiri tersebut, peserta dapat menggunakan skor UTBK 2023 atau Ujian Tulis Berbasis Komputer IPB yang dilaksanakan secara daring dari rumah masing-masing.
Tidak hanya salah satu nilai saja, tetapi peserta SM-IPB dapat menggunakan dua nilai tersebut saat mendaftar. Nantinya akan dipilih nilai terbaik yang diperoleh.
Berikut ini jadwal pendaftaran SM-IPB 2023:
Pendaftaran : 2 Mei pukul 15.00 WIB – 23 Juni 2023 pukul 12.00 WIB
Pembayaran uang pendaftaran : 2 Mei pukul 15.00 WIB – 23 Juni 2023 pukul 16.00 WIB
Melengkapi Biodata : 2 Mei pukul 15.00 WIB – 23 Juni 2023 pukul 23.59 WIB
Pengumuman penerimaan yang menggunakan skor UTBK : 10 Juli 2023
Registrasi online : 10 – 14 Juli 2023
Pembayaran UKT : 18 – 21 Juli 2023
4. Universitas Negeri Malang (UM)
Universitas Negeri Malang (UM) tengah membuka jalur Seleksi Mandiri Skor UTBK pada tahun 2023. Peserta yang mendaftar jalur Seleksi Mandiri Skor UTBK ini harus mencetak kartu peserta UTBK yang akan digunakan untuk pendaftaran nantinya.
Calon mahasiswa dapat memilih 2 program studi dan bisa tidak sebidang dengan jurusan di SMA/SMK/MA/. Pendaftaran dilakukan secara online melalui laman https://seleksi.um.ac.id/app/.
Jadwal pelaksanaannya:
Pendaftaran dan unggah data/dokumen: 22 Mei-26 Juni 2023
Pengumuman hasil seleksi: 7 Juli 2023
Pembayaran UKT dan SPSA: 8-13 Juli 2023
Registrasi Administrasi secara online: 8-13 Juli 2023
Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB): 16-22 Agustus 2023
Perkuliahan: 28 Agustus 2023
5. Universitas Negeri Semarang (Unnes)
Terakhir ada Universitas Negeri Semarang (Unnes) yang tengah membuka Seleksi Mandiri Reguler S1 Tes Tahap 1. Calon mahasiswa bisa memilih maksimum 2 program studi.
Tes yang akan diujikan hanya dua bidang utama yaitu Bahasa Inggris dan Tes Potensi Akademik (TPA). Berikut jadwal penerimaannya:
Pendaftaran Online: 17 Mei-9 Juli 2023
Pembayaran Pendaftaran: 17 Mei-10 Juli 2023
Pencetakan Kartu Ujian: 9-11 Juli 2023
Unggah dokumen portofolio (bagi peserta uji keterampilan): 25 Mei-10 Juli 2023
Tes berbasis Komputer lokasi di UNNES: 12-15 Juli 2023
Tes berbasis Komputer di rumah (domisili): 16-17 Juli 2023
Pengumuman Hasil Seleksi: 20 Juli 2023
Selain jalur tes, Unnes juga segera membuka jalur dengan nilai UTBK. Pendaftaran bisa dilakukan pada 26 Juni-6 Juli 2023.
6. Universitas Indonesia (UI)
Universitas Indonesia (UI) juga tengah membuka 2 jalur penerimaan secara mandiri. Keduanya yaitu melalui Jalur Prestasi dan Pemerataan Kesempatan Belajar (PPKB) dan SIMAK KKI jalur Internasional.
PPKB UI merupakan penerimaan mahasiswa baru menggunakan nilai rapor dalam proses seleksinya untuk Program Vokasi ataupun Sarjana. Ada tiga tahapan yang harus dilakukan untuk mendaftar.
Pertama pendaftaran dilakukan oleh sekolah hingga memberikan username dan password untuk mendaftar. Selanjutnya, siswa memilih program studi dan mengisi data diri hingga membayar biaya pendaftaran.
Terakhir, proses seleksi dilaksanakan oleh UI atau detikers bisa melihat panduan lengkapnya DI SINI https://penerimaan.ui.ac.id/ppkb?p=423. Sedangkan untuk SIMAK KKI, hingga artikel ini terbit belum ada panduan pendaftaran secara resmi.
Jadwal pelaksanaan UI Jalur PPKB:
Pendaftaran online: 22 Mei-22 Juni 2023
Periode pembayaran biaya pendaftaran: 22 Mei-22 Juni 2023
Periode upload berkas persyaratan: 22 Mei-22 Juni 2023
Pengumuman hasil seleksi: 3 Juli 2023