Syarat Daftar Jalur Youtuber UPNVJ 2023
- Memiliki subscribers asli dengan jumlah minimal 10.000 subscribers
- Memiliki minimal dua video dengan masing-masing minimal 100.000 penonton dengan kriteria bermanfaat, mendidik, kreatif, inspiratif, orisinal, menarik, dan memenuhi standar editing, dan kualitas gambar yang baik.
- Pendaftar wajib mengunggah bukti screenshot dari profil YouTube dan menyertakan alamat tautan kanal youtube yang selanjutnya akan divalidasi oleh tim seleksi.
- Wajib mengikuti uji keterampilan berupa pembuatan video berdurasi 3 – 5 menit dengan tema yang ditetapkan oleh Panitia SEMA UPNVJ dengan menggunakan peralatan atau perlengkapan masing-masing.
- Wajib mengunggah surat pernyataan kesediaan berkontribusi bagi UPNVJ minimal membuat 1 konten promosi UPNVJ per semester.
- Waktu dan tempat pelaksanaan uji keterampilan konten kreator youtube bagi pendaftar yang dinyatakan memenuhi syarat akan diumumkan pada Senin, 26 Juni 2023.
- Wajib mengikuti uji keterampilan yang akan dilaksanakan pada Senin, 3 Juli 2023.
- Uji keterampilan konten kreator youtube bertempat di Gedung Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Lantai 4, Gedung Rektorat, Kampus Pondok Labu UPNVJ.
Tata Cara Daftar Jalur Youtuber UPNVJ 2023
- Masuk ke laman https://penmaru.upnvj.ac.id/
- Mengisi nama lengkap, tempat & tanggal lahir, nomor peserta UTBK – SNBT 2023, NISN, NPSN, nomor telepon seluler, dan alamat email untuk mendapatkan Nomor Formulir dan Personal Identification Number (PIN).
- Konfirmasi data UTBK – SNBT 2023. Apabila sesuai maka dapat melanjutkan langkah berikutnya dengan klik “Simpan”. Jika tidak sesuai maka Pendaftar diminta untuk mengecek kembali data pendaftaran UTBK – SNBT 2023.
- Pendaftar akan diberikan informasi mengenai Nomor Formulir dan PIN yang akan dikirimkan melalui email. Namun demikian, Pendaftar harap tetap mencatat dan menyimpan Nomor Formulir dan PIN (Foto/screenshot).
- Membayar biaya pendaftaran melalui BNI, BSI dan atau BTN untuk mengaktifkan PIN.
- Setelah melakukan pembayaran, Nomor Formulir dan PIN sudah bisa digunakan untuk login.
- Mengunggah pas foto
- Mengisi data pribadi yang meliputi biodata dan data orangtua atau wali
- Mengisi data asal sekolah
- Memilih program studi pilihan 1 dan 2 (Merdeka Bertanggung Jawab)
- Memilih jalur seleksi (Akademik atau Prestasi)
- Mengunggah dokumen seleksi (untuk Jalur Prestasi)
- Menyatakan kesanggupan pembayaran Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI)
- Mengunduh, mencetak, mengisi, dan mengunggah surat pernyataan kesanggupan membayar SPI dan UKT
- Memeriksa data yang telah diisi. Jika sudah sesuai maka klik “Finalisasi”. Jika sudah klik” Finalisasi” maka data akan terkunci dan tidak dapat di edit (pastikan data yang diisi benar)
- Mencetak Kartu Peserta Pendaftaran SEMA UPNVJ
- Mencetak Kartu Peserta Ujian SEMA UPNVJ sesuai jadwal.
Demikian informasi seleksi mandiri (SEMA) UPNVJ jalur Youtuber 2023. Cek informasi lebih lanjutnya di https://penmaru.upnvj.ac.id/id/seleksi-mandiri.html